SUKABUMI (Pos Kota) – Sekitar 126 hektar areal pertanian di Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat terserang hama sepanjang Mei hingga Juni 2011. Kendati begitu, serangan hama tersebut belum menyebabkan gagal panen (puso).
Kepala Seksi Perlindungan Padi Palawja, Dinas Pertanian Tanaman Pangan (DPTP) Kabupaten Sukabumi, Enday mengakui ratusan hektar lahan pertanian saat ini diserang hama tikus, hama putih, dan penggerek batang.
“Hama tersebut tersebar di Kabupaten Sukabumi. Seperti penggerek batang merusak sekitar 57 hektar. Sementara hama putih mencapai kerusakan 39 hektare areal pertanian. Sedangkan hama tikus menyerang 30 hektar,” kata Enday, Senin (13/6).
Disebutkan Enday, kendati tidak menyebabkan puso, serangan hama tersebut telah merusak pertanian. Tanaman padi yang dalam waktu dekat akan segera dipanen, kata Enday, juga diserang. “Kerusakan pertanian hanya ringan, jadi belum mengakibatkan gagal panen,” tegasnya.
Sementara itu, Kepala DPTP Kabupaten Sukabumi, Sudrajat menambahkan, untuk memberantas hama pertanian pihaknya terus berupaya mengendalikan serangan organisme pengganggu tanaman (OPT).
“Kita terus melakukan upaya membasmi hama. Salah satunya memberikan bantuan racun dalam membasmi hama tikus kepada para petani,” ujarnya. (sule/dms)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar